Kodim 0312 Padang Tanam Pohon Mangrove di Kelurahan Sungai Pisang Teluk Kabung Kota Padang

    Kodim 0312 Padang Tanam Pohon Mangrove di Kelurahan Sungai Pisang Teluk Kabung Kota Padang

    PADANG-Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Kodim 0312 Padang menggelar penanaman pohon mangrove di Pantai Kelurahan Sungai Pisang Kecamatan Bungus Teluk Kabung Kota Padang, Selasa, (21/03/2023).

    Kegiatan penanaman pohon Mangrove tersebut, dihadiri oleh Komandan Kodim 0312 Padang Kolonel Inf Jadi, S.I.P, Kapolresta Padang Kombes Pol Ferry Harahap, S.I.K., M.Si, Kepala BWS Sumatera V Padang M.Dian Al-Ma’ruf, S.Si, ST, MT dengan melibatkan Forkopimda Kota Padang, organisasi masyarakat, organisasi pemuda, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat serta prajurit dan PNS Kodim 0312 Padang.

     

    Kolonel Inf Jadi, S.I.P dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan penanaman mangrove ini adalah program secara serentak yang dilakukan oleh TNI diwilayah sekitar pantai seluruh Indonesia dengan tujuan untuk mengantisifasi terhadap pemanasan global serta untuk mengatasi masalah banjir dan abrasi pada kawasan pesisir pantai.

    “Apa bila kita bisa menjaga alam, nantinya alam pasti akan bisa menjaga kita, alam adalah tempat kita hidup, kita yang bertanggung jawab untuk menjaga kelestarian alam agar tetep indah, ” kata Dandim 0312 Padang. 

    Kegiatan penanaman pohon Mangrove ini adalah kegiatan yang sangat benilai dan bermanfaat tinggi karena dengan menanam pohon Mangrove ini kita dapat melindungi pantai dari abrasi. 

      

    Kepala BWS Sumatera V Padang M. Dian Al-Ma’ruf, S.Si, ST, MT mengucapkan “terima kasih kepada Dandim 0312 Padang beserta jajaran yang telah melaksanakan kegiatan penanaman pohon Mangrove di Kelurahan Sungai Pisang, semoga manfaat dari kegiatan ini dapat dirasakan oleh generasi kedepannya, " tutup Kepala BWS Sumatera V Padang. (rel)

    padang sumbar
    Adi Kampai

    Adi Kampai

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0312 Padang Tegaskan Babinsa Harus...

    Artikel Berikutnya

    Fakultas Kedokteran UNP Gelar FGD Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat Melangsir Mengangkat Kayu ke Titik Sasaran Dengan Cara Manual

    Ikuti Kami